Info Parabola TV Digital

Informasi Parabola Tv Satelit Digital di Indonesia

Cara Mendapatkan Siaran TV Digital Gratis


Sebelum kita membahas cara mendapatkan siaran tv digital gratis, ada baiknya kita bahas terlebih dahulu, Apasih Siaran TV Digital ?

Siaran TV Digital merupakan format penyiaran terbaru menggantikan teknologi analog, dimana pada siaran tv digital ini memerlukan spektrum frekuensi yang lebih kecil sehingga terjadi efisiensi pada kanal frekuensi yang memungkinkan masuknya chanel / program yang lebih beragam di suatu daerah layanan.

STB DVB T2

Pada transmisi Analog, Satu kanal frekuensi hanya dapat membawa satu chanel / siaran televisi, sedangkan pada siaran tv digital, satu kanal frekuensi dapat menampung 12 chanel / siaran televisi. 
Selain itu Siaran TV Digital mempunyai kualitas gambar yang jauh lebih baik daripada transmisi penyiaran analog di karenakan kualitas sinyal yang lebih stabil.

Dimana pada siaran TV Digital hanyal mengenal sinyal di terima atau tidak di terima saja oleh perangkat televisi. Pada kondisi sinyal di terima oleh perangkat televisi maka kualitas gambar dan suara akan tetap jernih.

Baca Juga :



Kondisi ini tentu saja berbeda dengan siaran tv analog, dimana semakin jauh lokasi perangkat televisi dengan lokasi pemancar, maka siaran yang di dapatkan akan semakin berkurang sehingga gambar pada pesawat televisi anda akan kurang jernih dan bahkan bersemut.

Sistem transmisi siaran tv analog dan tv digital sama sama di pancarkan dari pemancar tv lokal di masing masing wilayah. Sehingga antara kota yang satu dengan kota yang lain sngat dimungkinkan terdapat perbedaan chanel yang di terima perangkat tv digital anda. 

Siaran TV Digital Gratis dapat dinikmati siapa saja di seluruh tanah air, terutama di kota kota besar. Bagi masyarakat yang perangkat televisinya masih analog, anda dapat membeli SET TOP BOX ( STB ) yang harganya sekitar 250 ribuan.
Namun untuk televisi model keluaran terbaru sudah menanamkan teknologi penerimaan Siaran TV Digital langsung ke perangkat televisinya, jadi anda tidak perlu membeli STB lagi. Saat ini Negara kita sedang memasuki masa transisi atau peralihan dari teknologi penyiaran analog ke teknologi penyiaran digital.

Proses transisi penyiaran dari analog ke digital ini nantinya akan berujung pada penghentian layanan transmisi sinyal tv analog yang juga sudah banyak di lakukan di beberapa negara lain. Untuk Indonesia sendiri sampai saat ini masa transisi masih belum berakhir. Pada masa transisi ini kita dapat melihat dan membedakan sendiri kualitas tayangan Siaran Tv Digital dan Siaran Tv Analog.

Baca Juga :

TV Digital Hadir, Bagaimana Nasib Pengguna Parabola TV ?


Cara Merubah TV Tabung Analog menjadi TV Digital


Keberhasilan masa transisi siaran tv analog ke siaran tv digital di indonesia menghadapi berbagai tantangan yang memerlukan dukungan dari semua pihak dan pemangku kepentingan. 

Dari pemerintah mengeluarkan regulasi dan kebijakan yang mendorong proses transisi ini berjalan mulus kemudian sosialiasi dan edukasi kepada masyarakat luas agar tingkat kesadaran untuk beralih ke format siaran tv digital semakin besar.

STB DVB T2 murah

Dan tentu saja operator atau lembaga penyiaran tv digital yang membangun infrastruktur pendukung layanan Siaran TV Digital sehingga Siaran TV Digital sudah menjangkau seluruh wilayah indonesia.
Nah lalu bagaimana cara kita mendapatkan siaran tv digital gratis ini ? Anda hanya perlu membeli SET TOP BOX DVB-T2 yang banyak di jual di online shop dengan harga sekitar 250 ribuan saja seperti gambar diatas ( bentuknya mirip receiver parabola ), lalu pasang di perangkat televisi anda dan anda dapat langsung melihat perbedaan kualitas tayangan dengan format siaran tv analog dan siaran TV Digital.  

No comments:

Post a Comment