Info Parabola TV Digital

Informasi Parabola Tv Satelit Digital di Indonesia

Cara Test Speed Internet, Mengukur kecepatan internet

Cara Test Speed Internet. Internet kamu termasuk cepat atau dalam kategori lambat ? Internet yang lemot menyebabkan berbagai aktifitas keseharian kita menjadi terganggu, terutama pekerjaan kita. Mungkin selama ini patokan cara test speen internet kita hanyalah melalui youtube atau instagram, jika pada kedua social media tersebut dapat dibuka dan berjalan lancar tanpa kendala, maka dapat dipastikan internet kita cukup cepat.

Jika Internet yang lambat saja akan membuat kita terganggu, lalu bagaimana jika koneksinya terputus dari sumbernya? Wah pasti langsung rame di media social dan media massa. Tapi bukan karena kuota anda habis loh ya, ini beda.

Speed test Internet

Sebelum kita bahas cara test speed internet atau cara mengukur kecepatan internet, ada baiknya anda mengetahui perbedaan kecepatan pada internet berbasis kuota dan internet berbasis bandwitdh. Mari kita bahas satu persatu.

1. Internet Berbasis Kuota

Penggunaan internet berbasis kuota dapat kita temui pada paket internet pada SIMCard perangkat Handphone anda. Pada Internet berbasis kuota ini, kecepatan internet di pengaruhi oleh ketersediaan layanan operator di suatu daerah.

Misalnya Operator A kecepatan internetnya lebih baik dari operator B untuk penggunaan di daerah Yogyakarta. Sebaliknya Operator B kecepatan Internetnya lebih baik daripada Operator A di kota Klaten. Dan ketika Kuota yang di beli sudah terpakai semua, otomatis kecepatan turun menjadi 0, sehingga sama sekali tidak bisa di gunakan.

Untuk saat ini Telk*msel menjadi provider yang kecepatan internetnya paling merata di indonesia, kemudian ada Smartfr*n dan Thr*e yang cukup cepat di beberapa kota, namun speed test internet nya kalah jika berada di pinggiran. Untuk operator yang lain, saya sudah lama tidak menggunakanya, tahu kan kenapa?

Untuk Smartfr*n pada ujicoba bulan november 2019, Test Speed Internetnya bisa mencapai 17 Mbps, atau dengan kata lain mampu mendownload file 2MB/detik, 120MB/menit dan 1GB dalam waktu 8,5 menit saja, cepat sekali bukan? Namun kecepatan internet ini kadang tidak stabil sehingga 8,5 menit bisa saja menjadi 10 menit atau bisa juga 30 menit karena sinyalnya ilang ilang ( mungkin ).

2. Internet Berbasis Bandwidth

Pada koneksi berbasis Bandwidth ini biasanya dipakai pada layanan fixed internet, yaitu layanan internet rumahan, kantor yang biasa kita sebut "pasang WIFI". Speed test internet berbasis bandwith ini bergantung pada paket berlangganan yang di sediakan oleh masing masing provider baik yang menggunakan kabel serat optik ataupun radio tower.

Ada paket 5Mbps, ada paket 10 Mbps kemudian 20 Mbps, 50 Mbps dan bahkan ada paket 100Mbps. Bisa dibayangkan betapa cepatnya koneksi 100 Mbps ini, download 1GB selesai dalam 80 detik. Jadi pada Internet berbasis bandwitdh ini yang dibatasi adalah kecepatannya, bukan kuotanya. Jadi para pelanggan wifi rumahan, belum tentu internetnya lebih cepat, tetapi yang pasti kuotanya tidak terbatas.

Ada salah satu provider internet WIFI yang menerapkan Fairly Usage Policy atau kebijakan Penggunaan Wajar, kalau tidak salah sekitar 300 GB perbulan. Apakah 300 GB itu sedikit ? tentu saja tidak, jika di breakdown perhari masih ada jatah 10 GB / hari, banyak sekali bukan ?

Kembali pada pokok pembahasan cara test speed internet atau cara mengukur kecapatan internet yang biasa saya lakukan jika internet saya terasa lambat. langsung saja menuju ke 


Berikut langkah langkah yang harus dilakukan :

 Speed test Internet


1. Pilih MULTI.

2. Klik GO.

3. Tunggu Hasilnya sampai muncul gambar di bawah ini :
pada hasil speed test internet akan muncul waktu koneksi ke jaringan , kemudian kecepatan download serta kecepatan upload.
 Speed test Internet

4. Klik Kembali GO untuk mengulangi speed test internet. Biasanya saya mengulangi sampai 4-5 kali untuk menemukan rata rata kecepatan internet saya.

5. Klik Result untuk melihat perbandingan antara speed test internet yang telah beberapa kali anda lakukan.


Sedikit tambahan informasi untuk pengguna internet WIFI, dengan Bandwitdh 2MB anda dapat menikmati youtube 720p dengan lancar, sedangkan untuk mencapai resolusi 1080p, anda membutuhkan koneksi 4MB. Dengan catatan hanya dipakai untuk satu atau dua user saja. Kemudian jika streaming dengan HP, resolusi youtube yang ditampilkan hanya 360p atau 480p saja.

Tips Mengatasi Internet lambat:

1. Restart perangkat anda yang meliputi Handphone, WIFI Transmitter TP-Link atau TENDA, kemudian USB WIFI Receiver memakainya.

2. Jika masih lemot, coba cek antena WIFI anda apakah berubah arahnya.

3. Jika Antena WIFI masih aman, silahkan kontak penyedia internet rumahan anda.

4. Untuk pengguna ponsel, coba keluar dari rumah / gedung dan mencari tempat yang tidak tertutup.

Kurang lebihnya demikian pembahasan tentang speed test internet atau cara mengukur kecepatan internet anda, baik yang melalui PC ataupun HP android. Kalau sudah mencoba cek, silahkan share disini ya, berapa kecepatan internetmu?


No comments:

Post a Comment